Pengertian GPS Tracker

GPS adalah singkatan dari kalimat Global Positioning System, sehingga pengertian dari GPS merupakan sebuah sistem navigasi berbasis satelit yang telah dikembangkan dan untuk pertama kali nya dikenalkan oleh US DOD (United States Department of Defense), Departemen Pertahanan Amerika Serikat. GPS memungkinkan pengguna mengetahui letak posisi geografis diri kita baik itu dari segi lintang, bujur, dan ketinggian di atas permukaan laut. Jadi dimanapun kita berada di muka bumi ini, kita dapat mengetahui posisi kita dengan tepat.

GPS bekerja dengan menstransmisikan sinyal dari satelit ke perangkat GPS (handphone atau Blackberry yang dilengkapi teknologi GPS misalnya). Untuk memperoleh detil posisi yang seakurat mungkin, GPS sebaiknya digunakan di ruang terbuka Penggunaan GPS di dalam ruangan, hutan ataupun di tempat yang banyak gedung-gedung tinggi, akan membuat GPS bekerja kurang maksimal.

Sistem kerja GPS adalah dengan menstransmisikan sinyal dari satelit ke perangkat GPS (portable GPS murni, ataupun smartphone yang sudah memiliki fitur GPS). GPS membutuhkan transmisi dari 3 satelit untuk mendapatkan informasi dua dimensi (lintang dan bujur), dan 4 satelit untuk tiga dimensi (lintang, bujur dan ketinggian).

Karena GPS bekerja mengandalkan satelit, maka penggunaannya disarankan di tempat terbuka. Penggunaan di dalam ruangan, atau di tempat yang menghalangi arah satelit (di angkasa), maka GPS tidak akan bekerja secara akurat dan maksimal.

Sebagai contoh misalkan saja sebuah kendaraan yang hendak dimonitor dipasangi suatu alat yang disebut Vehicle Tracking Device atau biasa disebut dengan GPS Tracker. Alat ini menggunakan sensor GPS untuk mengetahui posisi, kecepatan, dan arah kendaraan tersebut. Pengguna tinggal mengirimkan SMS atau miss-call ke Vehicle Tracking Device tersebut, tunggu beberapa saat maka alat akan mengirimkan SMS ke pengguna yang berisi informasi lokasi terakhir (posisi) kendaraan bahkan dapat dilengkapi dengan fitur informasi kecepatan, dan arah tujuan dari kendaraan tersebut.

Jika fitur GPRS diaktifkan, maka data pada kendaraan tersebut dikirim oleh alat ke Server melalui media komunikasi GPRS di atas jaringan GSM. GPRS digunakan sebagai media komunikasi karena memiliki kelebihan dalam hal biaya operasional rendah dan reliabilitas pengiriman data yang tinggi. Server kemudian merekam dan menganalisa setiap data posisi yang dikirim oleh kendaraan. Server ini akan menyediakan infromasi bagi Pemakai melalui aplikasi Google Earth versi desktop, web, atau bahkan PDA dan smart phone.

Server juga berfungsi untuk mengirim alert baik kepada user yang sedang di kendaraan maupun kepada pemilik kendaraan tersebut melalui SMS. Pemakai dapat melihat posisi dan rute kendaraan dalam bentuk peta. Pemakai juga dapat melihat laporan, hasil analisa dan melakukan setting ke Vehicle Tracking Device baik melalui aplikasi client maupun dari web.
tracker viewer Pengertian GPS
Teknologi GPS pertama kali digunakan oleh United States Departement of Defense (DOD) untuk kebutuhan militer. Sistem GPS mulai digunakan sejak tahun 1980, namun pemakaian secara umum oleh publik baru sekira tahun 1990-an.

Keistimewaan GPS adalah mampu bekerja dalam berbagai kondisi cuaca, siang atau malam. Keakuratan sebuah perangkat GPS bisa mencapai 15 meter, bahkan model terbaru yang dilengkapi teknologi Wide Area Augmentation System (WAAS) keakuratannya sampai 3 meter.

Jika handphone, blackberry atau mungkin Motorola Milestrone / Droid anda telah dilengkapi dengan fitur GPS, maka anda bisa melihat posisi anda berada saat ini di maps (Google Maps, misalnya), bahkan anda bisa menentukan berapa lama perjalanan anda dari suatu tempat ke tempat lain, terus anda juga bisa mengukur berapa kecepatan kendaraan anda, dan tentunya anda juga diberi petunjuk jalan yang mesti dilalui, berapa liter bensin yang dibutuhkan untuk anda bisa sampai ketujuan. Ada berbagai banyak manfaat yang bisa anda peroleh dari GPS di handphone anda, apalagi dengan dukungan berbagai aplikasi, yang tentunya bisa memudahkan anda dalam menjalani aktivitas sehari-hari.

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

%d bloggers like this: