Sebuah website idealnya memiliki data konten yang terupdate, sehingga pengunjung website akan merasakan manfaat secara langsung dari sebuah website, data yang terupdate akan menjadikan pengunjung merasa penting untuk kembali mengunjungi sebuah website.Menjaga eksistensi sebuah website memang tidaklah mudah, perlu adanya orang yang fokus untuk mengurusi website, seorang administrator website memang di setting untuk selalu melakukan pekerjaan update website, mulai dari mengupdate konten berita, mengudpate gambar dan juga mengupdate konten-konten lain yang memang dirasa perlu untuk dilakukan perubahan atau penambahan.Dari latar belakang tersebutlah kami membuka Layanan Maintenance Website.
Sebuah website untuk tetap eksis memang tidak hanya diperhatikan dari sisi konten, perlu adanya orang yang secara rutin melakukan pengecekan terhadap system keamanan website, atau juga ke-stablian server website, hal ini setidaknya akan sangat membantu agar website tetap eksis sesuai dengan harapan pemilik website.
Dengan hadirnya sebuah website dilingkungan perusahaan atau intansi yang Anda miliki tentu sebagai wujud profesionalisme dari usaha Anda, kredebilitas perusahaan atau usaha Anda tentu sangat juga bergantung dari eksistensi website yang Anda miliki, untuk itu mengelola website secara rutin dengan berbagai aktifitas didalamnya sangatlah penting, kami hadir untuk memberikan solusi kepada perusahaan atau intansi Anda, sebagai mitra untuk mengelola website Anda, yang kami sebut dengan jasa Maintenance website.
Berikut kami informasikan detail penawaran jasa maintenance website dari kami :
Services
Maintenance Website, Adalah jasa pengelolaan website yang dilakukan secara rutin, baik aktifitas yang bersifat teknis maupun non teknis.
Services Information
Layanan yang kami tawarkan pada jasa Maintenance Website ini meliputi layanan ;
1. Update Content Website :
Adalah layanan jasa untuk mengupdate content website secara regular, berdasarkan konten yang diberikan dari pemilik website, misalnya update konten berita, event, ataupun perubahan pada konten-konten statis seperti, informasi services, informasi produk, dll.
Pada layanan ini, kami hanya bertanggung jawab pada sisi update konten saja, adapun layanan teknis seperti pengelolaan server dan email kami tawarkan pada layanan kami lainnya.
2. Technical Services :
Adalah layanan jasa yang fokus mengelola hal teknis pada website, seperti :
• Perbaikan pada website jika ditemukan bug atau error
• Pengelolaan server hosting website, meliputi keamanan website, stabilitas website, kecepatan, down server dan hal teknis lain yang berkaitan dengan server hosting website
• Pengelolaan email, meliputi layanan pembuatan email untuk staff perusahaan, atau pemilik website, pengelolaan space email, backup data email dan hal teknis yang berkaitan dengan pengiriman dan penerimaan email
• Backup Data website satu bulan sekali.
3. Social Media Services :
Adalah layanan jasa pengelolaan website untuk keperluan publikasi website, baik optimalisasi secara on page untuk kebutuhan search engine, maupun optimalisasi publikasi di sosial media tertentu, beberapa aktivitas pada layanan ini diantaranya :
1. Pengelolaan akun twitter website, termasuk didalamnya kegiatan grab follower, publikasi berita website kedalam twitter official website, dan juga aktifitas yang berkaitan dengan optimalisasi akun twitter website
2. Pengelolaan akun facebook website, termasuk didalmnya grab fans / friend di facebook, publikasi berita atau event website di facebook fans page. Dan juga aktifitas yang berkaitan dengan optimalisasi akun facebook.
3. Pengelolaan publikasi website ke social bookmarks, mempublikasikan konten yang ada di website Anda ke website lain seperti website social bookmarks, sehingga diharapkan publikasi mengenai informasi website Anda terserbar ke website lainnya, sehingga akan meningkatkan traffic website
4. Aktivitas Search engine optimization (SEO), agar website optimal dimata search engine, adalah layanan advance yang memungkinkan website optimal di mata search engine, sehingga diharapkan untuk kata kunci tertentu, website Anda muncul di halaman pertama hasil pencarian google.